Get your Open Water Course in Lampung & become a certified diver! The Open Water certification has allowed millions of people to discover the magnificent ocean floors, to be a part of the diving community and the lifestyle that comes with it.
SCUBA SKILLS UPDATE / REFRESH DIVING / CHECK DIVE
Apakah Anda mulai kurang percaya diri, atau sedikit khawatir ketika ingin menyelam kembali? Perlu berlatih sebelum menyelam di perairan terbuka?
Ini adalah program singkat untuk penyelam bersertifikat yang mungkin telah lama tidak menyelam dan sekarang ingin kembali menyegarkan keterampilan dan pengetahuan sebelum kembali ke perairan terbuka.
Continue your adventures and get the skills and experience you need to dive the world’s best dive sites, with SSI advanced training programs. Whatever your passion is, we have an SSI Specialty for your needs, because you can choose from over 20 individual programs. When you complete a certain number specialties, you’ll also automatically earn the SSI Specialty Diver, SSI Advanced Open Water Diver and SSI Master Diver ratings. These ratings display your competency and build a solid base for more adventures to come.
Selam memiliki tingkat resiko bahaya yang tinggi, ketika sudah memiliki lisensi, penyelam dianggap memiliki kemampuan menyelam serta mengerti langkah apa yang harus dilakukan untuk keamanan dan keselamatan diri.
Cara untuk mendapatkan lisensi selam harus melalui proses pembelajaran mengenai pengetahuan / teori penyelaman, pembelajaran alat selam, dan skill-skill selam.
Lisensi selam terbagi menjadi beberapa tingkatan, dari yang paling dasar untuk pemula kemudian meningkat menjadi seorang penyelam profesional.
SSI (Scuba School International) didirikan di Jerman pada tahun 1970, merupakan salah satu lembaga sertifikasi selam Internasional bergengsi dan terbesar di dunia.
Pelatihannya telah memenuhi dan melebihi pengakuan standar global untuk keamanan dan kualitas. Standar standar tersebut telah ditetapkan oleh International Standards Organization (ISO), Recreational Scuba Training Council (RSTC), dan American National Standards Institute (ANSI).
Perkembangan yang pesat membuat SSI memiliki banyak penawaran kursus khusus di bidang penyelaman yang spesifik dan selalu update terkini mengenai pembaharuan sistem maupun pelatihan seiring berkembangnya zaman dan teknologi.
Sistem digitalisasi terintegrasi yang dapat diakses melalui website maupun aplikasi My SSI yang dapat diunduh pada smart phone anda, jadi tidak ada lagi menggunakan buku cetak materi maupun buku catatan penyelaman (log book) dalam pelatihannya.
Dengan filosofi yang dimiliki yaitu Diver Diamond dan Comfort Through Repetition, akan mencetak seorang penyelam yang berpengatahuan, berkemampuan, berpengalaman, dan bertanggung jawab.
SSI satu-satunya lembaga sertifikasi selam internasional yang sejak tahun 2005 telah membuka SSI Service Center (cabang kantor pusat SSI) yang berada di Bali – Indonesia. Hal ini jelas memudahkan para Diver Professional SSI dalam berkomunikasi perihal pelatihan, pengembangan market, dan atau ketika ada urgensi dengan respon yang cepat tanpa harus berkomunikasi melalui Bahasa Inggris, melainkan dapat dengan Bahasa Indonesia. Dan juga secara tidak langsung dengan adanya Service Center yang berada di Indonesia, membuat pendapatan negara juga ikut bertambah dengan adanya pembayaran pajak negara.
Di Indonesia terdapat lebih dari 300 ribu penyelam tercetak dengan sertifikasi selam dari SSI.